PALYJA PERBAIKI KEBOCORAN PIPA DI JL MOH. MANSYUR, LAYANAN PALYJA DI SEBAGIAN JAKARTA PUSAT TERGANGGU

Jakarta, 04 Maret 2020 – PT PAM Lyonnaise Jaya (PALYJA), operator penyediaan dan pelayanan air bersih untuk wilayah Barat DKI Jakarta, menginformasikan bahwa telah ditemukan kebocoran pipa diameter 600mm di Jl. K.H. Moh Mansyur, Jakarta Pusat dan pasokan air di area sekitar terganggu karena pekerjaan perbaikan. PALYJA memohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi.

Pekerjaan perbaikan berlangsung dan pasokan air terganggu sejak 03 Maret 2020 pukul 18.30 WIB s/d 05 Maret 2020 pukul 19.00 WIB. Suplai air akan kembali normal secara bertahap pada tanggal 05 Maret 2020 pukul 21.00 WIB.

PALYJA menghimbau kepada seluruh pelanggan agar mengisi bak-bak penampungan dan menghemat penggunaan air.

Berikut adalah wilayah yang terdampak:
Tambora, Perniagaan, Krendang, Jembatan Lima, Roa Malaka, Pekojan, Tanah Sereal dan sekitarnya.

PALYJA terus bersinergi dengan pihak-pihak terkait untuk menyelesaikan pekerjaan ini sesuai jadwal sehingga pelayanan PALYJA dapat segera kembali normal. Armada mobil tangki juga disiagakan untuk mengantisipasi keadaan darurat, seperti rumah sakit, tempat ibadah dan panti sosial.

Para pelanggan dapat menghubungi Call Center PALYJA di nomor (021) 2997 9999 jika membutuhkan informasi lebih lanjut. Layanan ini tersedia selama 24 jam setiap hari, 7 hari dalam seminggu atau melalui website PALYJA www.palyja.co.id dan layanan SMS 0816725952.

leave comment