Pentingnya Edukasi Cuci Tangan Sejak Dini

Jakarta, 18 Oktober 2017 – Memperingati Hari Cuci Tangan Pakai Sabun Sedunia yang jatuh setiap tanggal 15 Oktober, PT PAM Lyonnaise Jaya (PALYJA), operator penyediaan dan pelayanan air bersih untuk wilayah Barat DKI Jakarta, kembali menggelar acara bersama murid Sekolah Dasar untuk belajar pentingnya mencuci tangan dan mempunyai pola hidup bersih dan sehat sejak dini.

Bekerjasama dengan SD Negeri 15 Karet Tengsin, Jakarta Pusat, RS Puri Cinere, Komunitas Peduli Ciliwung dan Pendongeng Anak, acara ini diisi dengan berbagai kegiatan menarik seperti lomba mewarnai, edukasi cara mencuci tangan yang benar, edukasi pemilahan sampah, diskusi kesehatan serta story telling.

Edukasi dan praktek cuci tangan pakai sabun mengajarkan anak-anak untuk selalu menjaga kebersihan tangan demi meningkatkan kualitas kesehatan, sehingga tidak perlu lagi ada yang kehilangan hari sekolah karena diare. Begitu juga dengan perlunya edukasi pemilahan sampah organik/anorganik sejak dini untuk mendorong anak-anak dan keluarganya melakukan daur ulang sampah dan berkreasi dengan ide-ide daur ulang yang dapat bermanfaat bagi lingkungan dan bernilai ekonomis.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial PALYJA di bidang edukasi dan kesehatan yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya melakukan perubahan perilaku sederhana seperti mencuci tangan dengan sabun dan pentingnya edukasi tentang pemilahan sampah (organik/anorganik) demi kelestarian lingkungan. Empat fokus kegiatan Corporate Social Responsibilities (CSR) PALYJA, yakni: Kesehatan & Pendidikan, Bantuan Kemanusiaan, Pelestarian Lingkungan Hidup dan Air Untuk Semua.

Sumbangsih dari PALYJA ini diharapkan dapat membawa manfaat bagi murid dan guru sekolah di lingkungan Karet Tengsin, Jakarta Pusat, serta dapat membantu meningkatkan kualitas kesehatan anak-anak dan masyarakat di sekitar wilayah pelayanan PALYJA.

Untuk informasi lebih lanjut, mohon hubungi:
Lydia Astriningworo
Corporate Communications & Social Responsibilities Division Head
Telp : (021) 2986 5990
Fax : (021) 2986 5980
Website: www.palyja.co.id