PALYJA Berkomitmen Memberikan Pelayanan Terbaik

Jakarta, www.tempo.co – PAM Lyonnaise Jaya (PALYJA) memperingati Hari Pelanggan Nasional 2019 dengan serangkaian acara terkait kualitas pelayanan kepada para pelanggan. Setelah dua hari sebelumnya menggelar acara “Menyapa Pelanggan”, operator pengelolaan air bersih di wilayah barat DKI Jakarta ini mengadakan acara Program Pelayanan Kesehatan Mata dan Kacamata Gratis serta Temu Pelanggan bagi para pelanggannya. Kegiatan ini diadakan di Kantor Sekretariat RW 04 Kelurahan Jelambar Baru, Jakarta Barat, Jumat, 6 September 2019.

Bekerja sama dengan kelurahan, lembaga masyarakat kota atau LMK, dan RW 04 Jelambar Baru, dokter spesialis mata, dan penyedia kacamata, Program Pelayanan Kesehatan Mata dan Kacamata Gratis memberikan edukasi tentang penyakit katarak, konsultasi dokter, dan pemberian kacamata gratis bagi yang membutuhkan. Diharapkan penyuluhan ini dapat membantu warga mengetahui dan menyadari pentingnya menjaga kesehatan mata.

Melalui acara ini, PALYJA berkomitmen mendukung peningkatan kualitas kesehatan bagi warga di area pelayanannya.

“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial PALYJA khususnya di bidang kesehatan dan pendidikan,” ujar Lydia Astriningworo, Corporate Communications & Social Responsibilities Division Head PALYJA.

Pada acara yang sama, PALYJA pun mengadakan sesi dialog dengan para pelanggan untuk mendapatkan masukan secara langsung. Salah satu pelanggan menyampaikan masukan ke PALYJA terkait tindak lanjut penanganan permasalahan air bersih.

“Air di rumah saya agak kurang lancar, malam memang mengalir deras, tetapi pagi dan siang alirannya mengecil,” kata Rojali, seorang pelanggan.

Menanggapi masukan yang disampaikan warga, Lydia menyatakan permohonan maaf atas ketidaknyamanan ini.

“Kami menyadari betul perlunya peningkatan pelayanan kepada pelanggan. Di wilayah Kelurahan Jelambar Baru ini kami sedang melakukan identifikasi permasalahan untuk memastikan solusi yang akan diberikan untuk jangka pendek dan menengah,” kata Lydia.

Dia berharap Temu Pelanggan ini dapat semakin memperkuat hubungan PALYJA dengan pelanggan demi meningkatkan pelayanan ke arah yang lebih baik. “Dengan melibatkan Kelurahan, LMK dan RT/RW, Temu Pelanggan akan jadi forum bersama untuk berdiskusi dan mengkomunikasikan solusi yang tersedia,” kata Lydia menutup penjelasannya.

sumber: https://nasional.tempo.co/read/1246928/palyja-berkomitmen-memberikan-pelayanan-terbaik/full&view=ok

leave comment