DARI PALYJA UNTUK NUSA TENGGARA TIMUR BANTUAN PASCA BENCANA DARI KARYAWAN DAN PERUSAHAAN

PT PAM Lyonnaise Jaya (PALYJA), operator penyediaan dan pelayanan air bersih di wilayah Barat DKI Jakarta, melakukan penyerahan donasi karyawan PALYJA untuk tahap pemulihan bencana alam banjir bandang dan tanah longsor di Nusa Tenggara Timur (NTT) melalui Yayasan Save the Children Indonesia dan lembaga sosial lainnya.

Bencana alam yang disebabkan oleh Siklon Seroja pada tengah tahun ini menyebabkan curah hujan ekstrim dan badai petir di NTT. Donasi karyawan PALYJA yang di-matchfund terkumpul senilai total Rp150.531.110,- dan disumbangkan untuk rehabilitasi ruang belajar, sejumlah wastafel cuci tangan, serta lebih dari 200 paket peralatan sekolah di Kupang dan Malaka.

President Director PALYJA Robert Rerimassie mengatakan, donasi ini merupakan sumbangsih karyawan PALYJA untuk membantu pemulihan kegiatan belajar mengajar di daerah yang terdampak bencana alam Siklon Seroja. Semoga bantuan ini dapat membangun semangat belajar anak-anak di NTT.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial PALYJA pada fokus Bantuan Kemanusiaan serta Kesehatan & Pendidikan, dan merupakan bagian dari empat fokus kegiatan Corporate Social Responsibilities (CSR) PALYJA, yakni: Pelestarian Lingkungan Hidup, Kesehatan & Pendidikan, Bantuan Kemanusiaan dan Air Untuk Semua.